MemoIndonesia.co.id
  • Beranda
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Politik
  • Hukum
  • Ekbis
  • Pendidikan
  • Seni Budaya
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Indeks
MemoIndonesia.co.id
  • Beranda
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Politik
  • Ekbis
  • Hukum
  • Gaya Hidup
  • Foto
  • Indeks
Search
  • Kategori Berita
    • Nasional
    • Pemerintahan
    • Politik
    • Hukum
    • Peristiwa
    • Pendidikan
    • Ekbis
    • Seni Budaya
    • Olahraga
    • Religi
    • Gaya Hidup
    • Hiburan
  • Link Terkait
    • Redaksi
    • Tentang Kami
    • Kontak
    • Disclaimer
    • Privacy Policy
    • Pedoman Media Siber
Have an existing account? Sign In
Follow US
Copyright 2023 - MemoIndonesia.co.id

BPN Jatim Minta Dukungan Muhammadiyah untuk Percepatan Sertifikasi 80 Ribu Tanah Wakaf

Publisher: Admin 4 Maret 2025 2 Min Read
Share
Kakanwil BPN Jatim, Asep Heri berbincang santai dengan Thohir Luth, Wakil Ketua Bidang Wakaf, Hukum HAM, Hikmah dan Kebijakan Publik.
Kakanwil BPN Jatim, Asep Heri berbincang santai dengan Thohir Luth, Wakil Ketua Bidang Wakaf, Hukum HAM, Hikmah dan Kebijakan Publik.
Ad imageAd image

SURABAYA, Memoindonesia.co.id – Berbagai upaya percepatan sertifikasi tanah wakaf untuk tempat ibadah di Jawa Timur terus digencarkan oleh Kantor Wilayah (Kanwil) Badan Pertanahan Nasional (BPN) Jawa Timur. Salah satunya adalah dengan meminta dukungan dari Ormas Muhammadiyah Jawa Timur.

Kepala Kanwil BPN Jawa Timur, Asep Heri, menjelaskan bahwa program percepatan sertifikasi tanah wakaf ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan beribadah, karena tempat ibadah yang digunakan telah memiliki legalitas hukum.

“Kami sangat berharap Pimpinan Wilayah Muhammadiyah dapat mendukung Program Percepatan Sertifikasi Tanah Wakaf yang menargetkan 80.000 sertifikat di seluruh Provinsi Jawa Timur. Kami juga ingin memastikan bahwa aset-aset Muhammadiyah memiliki kepastian hukum,” ujar Asep Heri, yang sebelumnya menjabat sebagai Kakanwil BPN Sulawesi Tenggara.

Baca Juga:  Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf dan Rumah Ibadah, Kantah Konawe Selatan Perkuat Sinergi Lintas Sektor

Dalam kunjungan silaturahmi dengan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur pada Jumat, 28 Februari 2025, Asep meminta bantuan Muhammadiyah untuk menyebarkan formulir inventarisasi dan identifikasi guna mendorong proses inventarisasi tanah wakaf.

“Melalui silaturahmi ini, kami mengajak seluruh pengurus Muhammadiyah hingga tingkat ranting untuk mendukung percepatan inventarisasi ini,” sambung Asep.

Asep juga menegaskan bahwa program percepatan sertifikasi tanah wakaf ini tidak hanya untuk tempat ibadah umat Muslim, tetapi juga untuk tempat ibadah umat beragama lain di Jawa Timur.

“Program ini tidak terbatas pada tempat ibadah umat Muslim, melainkan juga mencakup seluruh tempat ibadah dari berbagai agama yang ada di Provinsi Jawa Timur,” tambah Asep yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Gresik.

Baca Juga:  Buntut Belasan Paskibraka Lepas Jilbab, BPIP Banjir Kritik

Sementara itu, Thohir Luth, Wakil Ketua Bidang Wakaf, Hukum HAM, Hikmah, dan Kebijakan Publik Muhammadiyah, menyatakan dukungannya terhadap program percepatan sertifikasi tanah wakaf dan aset Muhammadiyah yang dilaksanakan oleh Kanwil BPN Jawa Timur.

“Dengan adanya niat baik ini, saya berharap kita dapat membangun hubungan yang lebih erat dan bersinergi dalam menyelesaikan program sertifikasi tanah wakaf, tempat ibadah, dan pondok pesantren yang diinisiasi oleh Kanwil BPN Jawa Timur,” ujar Thohir Luth.

Dalam kunjungan silaturahmi tersebut, hadir pula Ketua Wakaf, Anggota Majelis Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi Jawa Timur, Sekretaris Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi Jawa Timur, serta jajaran Kanwil BPN Provinsi Jawa Timur. HUM/CAK

Baca Juga:  Tak Henti Berbuat Baik, Ikawati BPN Jatim Gelar Baksos di Dua Panti Asuhan Peringati Hari Ibu Ke-96
TAGGED: Asep Heri, BPN Jatim, Muhammadiyah, Muhammadiyah Jawa Timur, Sertifikasi 80 Ribu Tanah Wakaf, Sertifikasi Tanah Wakaf, Thohir Luth
Share this Article
Facebook Twitter Pinterest Whatsapp Whatsapp Print
What do you think?
Love0
Sad0
Happy0
Sleepy0
Angry0
Wink0
Leave a comment

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ad imageAd image

BERITA TERKINI

Dinda Kirana Santai Meski Belum Menikah
2 Januari 2026
Kerugian Banjir Bandang dan Longsor di Sumut Capai Rp 18,48 Triliun
2 Januari 2026
Dewi Perssik Berharap Menikah dan Punya Anak pada 2026
2 Januari 2026
Safa Marwah Tegaskan Tak Takut KPK
2 Januari 2026
Pengacara Bantah Kabar Asmara Aura Kasih dengan Ridwan Kamil
2 Januari 2026
Ad imageAd image

NASIONAL

Dinda Kirana Santai Meski Belum Menikah
2 Januari 2026
Kerugian Banjir Bandang dan Longsor di Sumut Capai Rp 18,48 Triliun
2 Januari 2026
Dewi Perssik Berharap Menikah dan Punya Anak pada 2026
2 Januari 2026
Safa Marwah Tegaskan Tak Takut KPK
2 Januari 2026
Ad imageAd image

TERPOPULER

SBY Terganggu Isu Ijazah Jokowi, Demokrat Layangkan Somasi
1 Januari 2026
PDI-P Tak Terima Megawati Diseret Isu Ijazah Jokowi, Dukung Langkah Hukum Demokrat
1 Januari 2026
14 Kontroversi Artis Indonesia yang Heboh Sepanjang 2025
31 Desember 2025
SBY Pertimbangkan Langkah Hukum atas Fitnah Isu Ijazah Jokowi
1 Januari 2026

Baca Berita Lainnya:

Gaya Hidup

Dinda Kirana Santai Meski Belum Menikah

Sumatera Utara

Kerugian Banjir Bandang dan Longsor di Sumut Capai Rp 18,48 Triliun

Gaya Hidup

Dewi Perssik Berharap Menikah dan Punya Anak pada 2026

Gaya Hidup

Safa Marwah Tegaskan Tak Takut KPK

MemoIndonesia.co.id

Memo Indonesia adalah media online yang menyajikan beragam informasi dari seluruh sudut nusantara.

Quick Links
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
  • Pedoman Pemberitaan Ramah Anak
About US
  • Kontak
  • Tentang Kami
  • Karir
  • Redaksi

Copyright 2023 – MemoIndonesia.co.id

Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?