MemoIndonesia.co.id
  • Beranda
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Politik
  • Hukum
  • Ekbis
  • Pendidikan
  • Seni Budaya
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Indeks
MemoIndonesia.co.id
  • Beranda
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Politik
  • Ekbis
  • Hukum
  • Gaya Hidup
  • Foto
  • Indeks
Search
  • Kategori Berita
    • Nasional
    • Pemerintahan
    • Politik
    • Hukum
    • Peristiwa
    • Pendidikan
    • Ekbis
    • Seni Budaya
    • Olahraga
    • Religi
    • Gaya Hidup
    • Hiburan
  • Link Terkait
    • Redaksi
    • Tentang Kami
    • Kontak
    • Disclaimer
    • Privacy Policy
    • Pedoman Media Siber
Have an existing account? Sign In
Follow US
Copyright 2023 - MemoIndonesia.co.id

Richard Handiwiyanto Mohon Doa Restu Kaesang Pangarep Maju Lewat Partai Solidaritas Indonesia

Ikut Kontestasi Pilwali Surabaya 2024

Publisher: Admin 31 Mei 2024 3 Min Read
Share
Richard Handiwiyanto (dua dari kanan) saat bertemu Kaesang usai menerima dukungan dari komunitas Pelajar Solidaritas Indonesia (PSI) beberapa hari lalu
Richard Handiwiyanto (dua dari kanan) saat bertemu Kaesang Pangarep usai menerima dukungan dari komunitas Pelajar Solidaritas Indonesia (PSI) beberapa hari lalu.
Ad imageAd image

SURABAYA, Memoindonesia.co.id – Richard Handiwiyanto, pengacara muda ini siap maju melalui Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dalam kontestasi Pilwali Surabaya 2024 mendatang.

Richard bertemu dengan Kaesang Pangarep, Ketua Umum PSI periode 2023-2028, di depot Bebek Goreng Palupi Rungkut, Surabaya, untuk memohon doa restu.

Dalam pertemuan sambil makan nasi bebek tersebut, Richard, yang didampingi beberapa kader PSI, mengungkapkan rencananya untuk maju di Pilwali Surabaya 2024.

Lulusan Universitas Airlangga (Unair) ini menyatakan niatnya untuk mendaftar di DPC PSI Kota Surabaya setelah mendapatkan dorongan dari komunitas pelajar se-Surabaya yang tergabung dalam Pelajar Solidaritas Indonesia (PSI).

Baca Juga:  Deretan Anak Presiden Hadir di Ulang Tahun Putra Prabowo

“Ya siap mendaftar, jadwalnya akan diinformasikan menyusul,” kata Richard kepada jurnalis di Surabaya, Jumat, 31 Mei 2024.

Richard menjelaskan alasan kuat di balik keputusannya maju di Pilwali Surabaya 2024. Ia menyampaikan bahwa aspirasi dari para pelajar menunjukkan kebutuhan akan wadah yang tepat untuk mengembangkan diri, khususnya dalam mempersiapkan skill di era digital.

“Kebutuhan anak-anak zaman sekarang adalah mempersiapkan skill untuk memasuki era digitalisasi, seperti cybersecurity, blockchain, cryptocurrency, web, dan lain sebagainya,” ungkap putra pengacara kondang Surabaya, George Handiwiyanto.

Richard berencana menawarkan berbagai program jika terpilih nanti, termasuk membangun Surabaya Technopark and Culture Centre. Program ini bertujuan menyediakan pelatihan skill digital tanpa mengurangi identitas dan budaya lokal Surabaya.

Baca Juga:  Relawan Pendowo Usulkan AH Thony-Richard Maju Pilkada Surabaya, Siap Hadapi Petahana Eri-Armuji

Selain itu, Richard siap melakukan safari politik ke partai-partai pemilik kursi DPRD Kota Surabaya setelah pendaftaran. “Ya nanti ada silaturahmi ke parpol-parpol,” tambahnya.

Sementara itu, DPC PSI Kota Surabaya telah membuka pendaftaran seleksi internal bakal calon kepala daerah untuk Pilwali Surabaya sejak 13 Mei hingga 26 Juli 2024. Dua kader PDIP, Eri Cahyadi dan Armuji, sudah mendaftar di PSI.

Plt Ketua DPD PSI Kota Surabaya, Shobikin, menjelaskan bahwa setiap berkas yang masuk akan diverifikasi secara administratif, diikuti dengan seleksi kompetensi dan wawancara. “Tugas kami menjaring secara administrasi, kemudian DPD menyampaikan hasilnya ke DPP,” jelas Shobikin.

Baca Juga:  Kaesang Sambangi Kantor Dewas KPK

Pendaftaran di PSI terbuka untuk kader dan nonkader, dengan harapan mekanisme ini dapat menghasilkan calon potensial yang mampu membawa Surabaya ke arah yang lebih baik, sesuai arahan dari Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep.

“Bro ketua umum selalu mengingatkan kepada kami untuk mencari sosok yang mau turun langsung dan cinta ke masyarakat,” pungkas Shobikin. HUM/BOY

TAGGED: Kaesang Pangarep, Partai Solidaritas Indonesia, Pelajar Solidaritas Indonesia, Pilwali Surabaya 2024, Richard Handiwiyanto
Share this Article
Facebook Twitter Pinterest Whatsapp Whatsapp Print
What do you think?
Love0
Sad0
Happy0
Sleepy0
Angry0
Wink0
Leave a comment

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ad imageAd image

BERITA TERKINI

Jokowi Hadir Rakernas PSI 2026 di Makassar, Isyarat Ketua Dewan Pembina PSI
30 Januari 2026
Mabes Polri Nonaktifkan Kapolresta Sleman Kombespol Edy Setyanto Terkait Kasus Hogi
30 Januari 2026
PPATK Temukan Dugaan Penyembunyian Omzet Rp 12,49 Triliun di Sektor Tekstil
30 Januari 2026
KPK Periksa Asisten Pribadi Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi Iklan BJB
30 Januari 2026
KPK Jadwalkan Pemeriksaan Eks Menag Yaqut Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji
30 Januari 2026
Ad imageAd image

NASIONAL

Jokowi Hadir Rakernas PSI 2026 di Makassar, Isyarat Ketua Dewan Pembina PSI
30 Januari 2026
Mabes Polri Nonaktifkan Kapolresta Sleman Kombespol Edy Setyanto Terkait Kasus Hogi
30 Januari 2026
PPATK Temukan Dugaan Penyembunyian Omzet Rp 12,49 Triliun di Sektor Tekstil
30 Januari 2026
KPK Periksa Asisten Pribadi Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi Iklan BJB
30 Januari 2026
Ad imageAd image

TERPOPULER

Debat Sengit Pasha dan Wamen PPPA Veronica Tan Soal Program Pemberdayaan Perempuan
30 Januari 2026
Purbaya Yudhi Sadewa Rombak 36 Pejabat Kemenkeu
29 Januari 2026
Yusril Tegaskan Penetapan Adies Kadir sebagai Calon Hakim MK Kewenangan DPR
28 Januari 2026
Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya Agus Winarto bersama para kepala bidang dan jajaran mengikuti rangkaian bakti sosial Hari Bakti Imigrasi ke-76.
Puncak HBI ke-76, Imigrasi Surabaya Teguhkan Pengabdian Lewat Syukuran Nasional
28 Januari 2026

Baca Berita Lainnya:

Politik

Jokowi Hadir Rakernas PSI 2026 di Makassar, Isyarat Ketua Dewan Pembina PSI

Hukum

Mabes Polri Nonaktifkan Kapolresta Sleman Kombespol Edy Setyanto Terkait Kasus Hogi

Hukum

PPATK Temukan Dugaan Penyembunyian Omzet Rp 12,49 Triliun di Sektor Tekstil

Korupsi

KPK Periksa Asisten Pribadi Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi Iklan BJB

MemoIndonesia.co.id

Memo Indonesia adalah media online yang menyajikan beragam informasi dari seluruh sudut nusantara.

Quick Links
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
  • Pedoman Pemberitaan Ramah Anak
About US
  • Kontak
  • Tentang Kami
  • Karir
  • Redaksi

Copyright 2023 – MemoIndonesia.co.id

Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?