SURABAYA, Memoindonesia.co.id – Sejumlah 10 publik figur hingga musisi terkenal berkompetisi untuk merebut kursi di Gedung DPR RI melalui berbagai Daerah Pemilihan (Dapil) di Jawa Timur. Dari mereka, ada yang berhasil meraih kemenangan, namun tak sedikit juga yang harus mengalami kegagalan dalam memperoleh kursi di parlemen. Siapa saja mereka?
Ada 10 peserta Pemilihan Legislatif (Pileg) DPR RI 2024 yang dikenal sebagai artis Ibukota hingga selebgram. Mereka menantang nasib melalui beberapa partai politik untuk menjadi anggota parlemen.
Dari 10 artis yang bersaing dalam Pileg DPR RI tahun ini, hanya ada empat yang berhasil meraih kursi. Sementara itu, enam publik figur lainnya harus mengakui kekalahan dan menerima kenyataan tidak melangkah ke Senayan.
Rekapitulasi suara KPU Jawa Timur telah selesai pada Senin, 11 Maret 2024 pagi. Para artis yang tidak beruntung dan gagal lolos ke DPR RI termasuk Andre Hehanusa dari PDI-P, Chef Arnold Purnomo yang maju melalui Perindo, dan Krisna Mukti dari NasDem.
Mereka gagal mengalahkan persaingan di Dapil ‘Neraka’ Jatim I, yang dikenal dengan rivalitas ketat. Andre Hehanusa hanya menerima 14.912 suara, kalah jauh dengan Puti Guntur Soekarno, cucu Bung Karno, yang mendapatkan 108.181 suara.
Chef Arnold Purnomo hanya mendapatkan 6.951 suara. Partai Perindo juga gagal meraih kursi di Senayan karena tidak memenuhi ambang batas parlemen sebesar 4%.
Krisna Mukti, yang mencalonkan diri melalui NasDem, juga harus menerima kegagalan dengan hanya meraup 2.880 suara. NasDem hanya berhasil meraih satu kursi di dapil tersebut yang diduduki oleh Lita Machfud Arifin, istri mantan Kapolda Jatim Irjenpol (purn) Machfud Arifin.
Selain itu, caleg artis lainnya yang juga gagal adalah Lucky Perdana dari Dapil Jatim III, dan Kris Dayanti dari Dapil Jatim V. Kris Dayanti, yang merupakan petahana dan meraih suara tertinggi pada Pemilu 2019 di dapil tersebut, hanya menerima 70.111 suara pada Pemilu 2024 ini, berkurang dari 86.722 suara yang diraihnya sebelumnya.
Kegagalan Kris Dayanti menyebabkan PDI-P kehilangan satu kursi. Pada Pemilu 2019, PDI-P berhasil memperoleh 3 kursi, namun pada Pemilu kali ini, hanya mendapat 2 kursi yang diisi oleh Ahmad Basarah dan Andreas Lody Susetyo.
Venna Melinda juga gagal meraih suara di Dapil Jatim VI yang meliputi wilayah Kediri, Blitar, dan Tulungagung. Venna, yang mencalonkan diri melalui partai Perindo, hanya mendapat 13.989 suara.
Namun, ada juga artis yang berhasil melangkah ke Senayan, seperti Ahmad Dhani Prasetyo yang maju melalui Gerindra, Arizal Tom Liwafa dari PAN, dan Arzeti Bilbina dari PKB, semuanya dari Dapil Jatim I.
Ahmad Dhani Prasetyo berhasil meraih 134.227 suara, sementara Arzeti Bilbina mendapatkan 62.790 suara, dan Arizal Tom Liwafa meraih 69.195 suara.
Sementara itu, Dina Lorenza berhasil melangkah dari Dapil Jatim III. Dina Lorenza yang mencalonkan diri melalui Demokrat berhasil meraih 52.983 suara.
Berikut adalah data perolehan suara Caleg Artis di Jawa Timur berdasarkan hasil rekapitulasi KPU Jawa Timur:
Dapil Jatim I
1. Dr. Arzeti Bilbilna Setyawan S.E., M.AP (PKB) – lolos dengan 62.790 suara
2. Dhani Ahmad Prasetyo (Gerindra) – lolos dengan 134.227 suara
3. Andre Hehanussa (PDI-P) – gagal dengan 14.912 suara
4. Krisna Mukti (NasDem) – gagal dengan 2.880 suara
5. Arizal Tom Liwafa, S.T., M.M (PAN) – lolos dengan 69.195 suara
6. Arnold Poernomo (Perindo) – gagal dengan 6.951 suara
Dapil Jatim III
7. Lucky Perdana (PDI-P) – gagal dengan 30.410 suara
8. Dina Lorenza Audria (Demokrat) – lolos dengan 52.983 suara
Dapil Jatim V
9. Kris Dayanti (PDI-P) – gagal dengan 70.111 suara
Dapil Jatim VI
10. Venna Melinda, S.E (Perindo) – gagal dengan 13.989 suara. CAK/RAZ