JAKARTA, Memoindonesia.co.id – Artis Mutia Ayu mengungkapkan pengalamannya menjalani kehidupan sebagai ibu tunggal atau single mom usai ditinggal wafat sang suami, musisi Glenn Fredly.
Pengakuan tersebut disampaikannya saat menjawab pertanyaan warganet melalui sesi tanya jawab di akun Instagram pribadinya, Rabu, 21 Januari 2026.
Dalam sesi tersebut, Mutia Ayu mendapat pertanyaan mengenai perasaannya menjalani hidup sebagai single mom. Menjawab hal itu, ia mengaku menikmati peran yang dijalaninya saat ini.
“Hidup menjadi single mom itu menyenangkan. Sangat menyenangkan,” tulis Mutia Ayu dalam unggahan Instagram Story-nya.
Ia kemudian menjelaskan alasan di balik pernyataannya tersebut. Menurut Mutia Ayu, dirinya tidak memiliki pembanding kehidupan rumah tangga dengan pasangan secara utuh, sehingga tidak bisa menilai perbedaan yang signifikan.
“Karena aku tidak tahu rasanya hidup punya anak dan suami sekaligus, jadi aku tidak bisa membedakan,” tulisnya.
Seperti diketahui, Mutia Ayu harus menjalani peran sebagai orang tua tunggal setelah suaminya, Glenn Fredly, meninggal dunia pada April 2020. Saat itu, usia pernikahan mereka belum genap satu tahun atau sekitar sembilan bulan.
Lebih memilukan, kepergian Glenn Fredly terjadi ketika putri mereka, Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo, baru berusia sekitar 40 hari. Sejak saat itu, Mutia Ayu membesarkan buah hatinya seorang diri.
Meski mengaku menikmati kehidupannya saat ini, Mutia Ayu tidak menampik bahwa perjalanan sebagai single mom bukanlah hal yang mudah. Ia menyadari banyak ujian berat yang harus dihadapi, baik secara emosional maupun mental.
“Dan aku bangkit dengan ketahanan, keanggunan, dan keberanian. Memang sulit, tetapi aku tetap berdiri tegak, lebih kuat dari sebelumnya,” tulis Mutia Ayu.
Ungkapan tersebut menuai beragam respons dari warganet. Banyak yang memberikan dukungan serta mengapresiasi ketegaran Mutia Ayu dalam menjalani peran sebagai ibu tunggal sekaligus figur publik.
Hingga kini, Mutia Ayu dikenal aktif membagikan momen kebersamaannya dengan sang putri melalui media sosial. Ia juga kerap menunjukkan sikap positif dan optimistis dalam menjalani kehidupan, meski harus melalui perjalanan panjang tanpa kehadiran pasangan hidup. HUM/GIT


