MemoIndonesia.co.id
  • Beranda
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Politik
  • Hukum
  • Ekbis
  • Pendidikan
  • Seni Budaya
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Indeks
MemoIndonesia.co.id
  • Beranda
  • Nasional
  • Pemerintahan
  • Politik
  • Ekbis
  • Hukum
  • Gaya Hidup
  • Foto
  • Indeks
Search
  • Kategori Berita
    • Nasional
    • Pemerintahan
    • Politik
    • Hukum
    • Peristiwa
    • Pendidikan
    • Ekbis
    • Seni Budaya
    • Olahraga
    • Religi
    • Gaya Hidup
    • Hiburan
  • Link Terkait
    • Redaksi
    • Tentang Kami
    • Kontak
    • Disclaimer
    • Privacy Policy
    • Pedoman Media Siber
Have an existing account? Sign In
Follow US
Copyright 2023 - MemoIndonesia.co.id

Ketua DPRD Surabaya Ajak Semua Komponen Fokus Gotong Royong dan Kesejahteraan Warga 

Paripurna Pidato Wali Kota Surabaya 2025-2030

Publisher: Admin 3 Maret 2025 3 Min Read
Share
Pimpinan DPRD bersama Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya usai Rapat Paripurna.
Pimpinan DPRD bersama Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya usai Rapat Paripurna.
Ad imageAd image

SURABAYA, Memoindonesia.co.id – DPRD Kota Surabaya menggelar rapat paripurna mendengarkan pidato perdana Wali Kota Surabaya periode 2025-2030. Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah dan Forkopimda.

Rapat dipimpin langsung oleh Adi Sutarwijono selaku Ketua DPRD Surabaya yang didampingi tiga unsur pimpinan lainnya yakni Bahtiyar Rifai dari fraksi Gerindra, Laila Mufidah dari fraksi PKB dan Arif Fathoni dari fraksi Golkar.

Ketua DPRD Kota Surabaya, Adi Sutarwijono, menyebut paripurna ini sangat istimewa karena secara khusus diagendakan untuk pidato wali kota.

Acara ini dihadiri oleh Bupati Sidoarjo Subandi, Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani, Bupati Bangkalan Lukman Hakim, dan Asisten 1 Setdaprov Jatim Benny Sampirwanto yang mewakili Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. Selain itu, hadir pula Forkopimda Kota Surabaya.

Baca Juga:  Proyek Gorong-gorong di Surabaya: Bangunan Ambruk, Komisi C DPRD Panggil Kontraktor

Adi Sutarwijono menyampaikan bahwa pidato wali kota menekankan pentingnya kerjasama antar daerah untuk mendorong pertumbuhan bersama dan mengatasi persoalan-persoalan yang ada.

“Saya menangkap semangat yang ingin disampaikan oleh wali kota Surabaya untuk bagaimana kita bisa mendorong pertumbuhan bersama dan juga mengatasi persoalan ini bersama-sama, misal terkait kemacetan maupun banjir dan sebagainya itu kan butuh penanganan yang lebih intensif antar berbagai daerah juga,” ujarnya.

Salah satu poin utama dalam pidato wali kota adalah penanganan banjir. Adi Sutarwijono menjelaskan bahwa DPRD Kota Surabaya sedang membahas Raperda Penanggulangan Banjir melalui pansus.

“Terkait banjir, teman-teman pansus lagi membahas soal raperda penanggulangan banjir,” katanya.

Baca Juga:  PDIP Surabaya Perkuat Gerakan Banteng di Akar Rumput, Kenalkan Massif Ganjar Pranowo

Penanganan banjir dianggap sangat penting untuk memberikan kenyamanan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama bagi mereka yang terhambat aktivitasnya akibat banjir.

Selain penanganan banjir, wali kota juga menekankan pentingnya kerjasama ekonomi dan perdagangan antar daerah

“Kemudian kerjasama ekonomi dan perdagangan antar daerah juga disampaikan, ini adalah suatu semangat yang ditunjukkan kepada kita semua supaya awal tahun massa jabatan wali kota surabaya juga kemudian merangkul semua komponen di Surabaya sekaligus mengajak bergotong royong membangun kota Surabaya ini untuk mengatasi berbagai masalah,” jelas Adi.

Terkait anggaran, Adi Sutarwijono menyebutkan bahwa APBD sebesar 12 triliun telah ditetapkan. Wali kota akan berdiskusi dengan DPRD Surabaya untuk menentukan skala prioritas alokasi anggaran tersebut. “Terkait anggaran 12 triliun sudah ditetapkan APBD, wali kota ada skala prioritas akan dibicarakan dengan DPRD Surabaya apa saja yang kemudian dialokasikan,” tambahnya.

Baca Juga:  Suasana Nyaman TPS, Sekretaris Komisi D DPRD Surabaya Akmarawita Kadir: Sangat Mempengaruhi Kesehatan

Adi Sutarwijono menekankan bahwa penanganan banjir yang efektif akan mendorong masyarakat untuk lebih nyaman dan meningkatkan kesejahteraan.

“Seberapa penting penanganan banjir, penanganan banjir itu akan mendorong masyarakat bisa lebih nyaman kemudian meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang semula karena terhalang banjir kemudian tidak bisa berjualan, sehingga keluhan-keluhan warga harus segera diatasi dengan pembuatan saluran dan sebagainya,” pungkasnya. HUM/CAK

TAGGED: Adi Sutarwijono, DPRD SURABAYA, Gotong Royong, Kesejahteraan Warga
Share this Article
Facebook Twitter Pinterest Whatsapp Whatsapp Print
What do you think?
Love0
Sad0
Happy0
Sleepy0
Angry0
Wink0
Leave a comment

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ad imageAd image

BERITA TERKINI

KPK Tak Tampilkan Tersangka Suap Pajak Jakut Karena Terapkan KUHAP Baru
11 Januari 2026
Menkeu Purbaya Tegaskan Tak Intervensi OTT KPK Pejabat Pajak Jakarta Utara
11 Januari 2026
KPK Sita Uang dan Logam Mulia Rp 6,38 Miliar dari Tersangka Suap Pajak Jakarta Utara
11 Januari 2026
KPK Tetapkan Kepala KPP Madya Jakarta Utara Tersangka Suap Pengurangan Pajak
11 Januari 2026
KPK Ungkap Dugaan Kebocoran Pajak Rp 60 Miliar di KPP Madya Jakarta Utara
11 Januari 2026
Ad imageAd image

NASIONAL

KPK Tak Tampilkan Tersangka Suap Pajak Jakut Karena Terapkan KUHAP Baru
11 Januari 2026
Menkeu Purbaya Tegaskan Tak Intervensi OTT KPK Pejabat Pajak Jakarta Utara
11 Januari 2026
KPK Sita Uang dan Logam Mulia Rp 6,38 Miliar dari Tersangka Suap Pajak Jakarta Utara
11 Januari 2026
KPK Tetapkan Kepala KPP Madya Jakarta Utara Tersangka Suap Pengurangan Pajak
11 Januari 2026
Ad imageAd image

TERPOPULER

Motif Pramugari Gadungan di Jakarta Demi Menyenangkan Hati Orang Tua
9 Januari 2026
Gunung Semeru Erupsi dengan Letusan Setinggi 700 Meter
9 Januari 2026
Kasus Pramugari Gadungan di Jakarta Berawal dari Penipuan Janji Masuk Batik Air
9 Januari 2026
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan Terkait Dugaan Penistaan Agama
9 Januari 2026

Baca Berita Lainnya:

Korupsi

KPK Tak Tampilkan Tersangka Suap Pajak Jakut Karena Terapkan KUHAP Baru

Korupsi

Menkeu Purbaya Tegaskan Tak Intervensi OTT KPK Pejabat Pajak Jakarta Utara

Korupsi

KPK Sita Uang dan Logam Mulia Rp 6,38 Miliar dari Tersangka Suap Pajak Jakarta Utara

Korupsi

KPK Tetapkan Kepala KPP Madya Jakarta Utara Tersangka Suap Pengurangan Pajak

MemoIndonesia.co.id

Memo Indonesia adalah media online yang menyajikan beragam informasi dari seluruh sudut nusantara.

Quick Links
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
  • Pedoman Pemberitaan Ramah Anak
About US
  • Kontak
  • Tentang Kami
  • Karir
  • Redaksi

Copyright 2023 – MemoIndonesia.co.id

Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?