SURABAYA, Memoindonesia.co.id – Staf Ahli Menkumham Bidang Ekonomi, Lucky Agung Binarto, melakukan kunjungan kerja ke Kantor Imigrasi Kelas I TPI Tanjung Perak, Rabu, 18 September 2024.
Banyaknya perubahan di lingkungan Kantor Imigrasi Tanjung Perak, membuat Lucky sangat terkesan dengan ruang layanan yang nyaman, lengkap ditambah dengan inovasi-inovasi yang ada.
“Apa yang sudah dilakukan oleh Imigrasi Tanjung Perak, adalah upaya untuk memenuhi harapan masyarakat sehingga tercapai peningkatkan kualitas pelayanan publik,” ujar mantan Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Jawa Timur ini.
Masih kata Lucky, kunjungan ini dalam rangka Penguatan Reformasi Birokrasi. Melihat banyaknya perubahan di Kantor Imigrasi Tanjung Perak, Lucky menyampaikan apresiasi.
Menurutnya, Kantor Imigrasi Tanjung Perak yang senantiasa berupaya meningkatkan kualitas sarana dan prasarana pelayanan Keimigrasian. Ia mendukung Kantor Imigrasi Tanjung Perak dalam mempertahankan predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).
“Semoga masyarakat dapat merasakan langsung kualitas pelayanan yang sangat ramah dan nyaman di Kantor Imigrasi Tanjung Perak,” tambah Lucky.
Sebelumnya, didampingi Kakanim Tanjung Perak, I Gusti Muhammad Ibrahiem dan Kepala Divisi Administrasi, Saefur Rochim, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Heri Azhari dan pejabat struktural dan anggota tim pembangunan ZI, ucky berkeliling meninjau ruang layanan dan sarana prasarana yang ada.
Kegiatan kunjungan dilanjutkan dengan pemberian materi penguatan Reformasi Birokrasi di ruang rapat yang diikuti oleh pejabat struktural dan anggota tim pembangunan Zona Integritas.
Sementara itu, I Gusti Bagus Mohammad Ibrahiem menyampaikan ucapan terimakasih atas kunjungan Staf Ahli Menkumham Bidang Ekonomi pada hari ini.
“Terimakasih yang sebesar-besarnya kami ucapkan kepada bapak Lucky Agung Binarto, yang telah berkenan meluangkan waktunya untuk memberikan penguatan Reformasi Birokrasi kepada kami,” tutur alumni Akademi Imigrasi (AIM) angkatan ke-4 ini.
“Semoga seluruh pegawai Kantor Imigrasi Tanjung Perak senantiasa memiliki integritas, pola pikir dan budaya kerja yang sangat baik serta dapat terus menghadirkan berbagai inovasi untuk menjawab kebutuhan masyarakat,” pungkas Gusti. HUM/CAK